Pra Musrenbang kelurahan Sukosari tahun 2021 untuk pembangunan tahun 2022

Bertempat di Aula kelurahan Sukosari, jl. Basuki Rahmad, kota Madiun, pada hari Rabu, 6 Januari 2021 telah dilaksanakan Pra Musyawarah Perencanaan Pembangunan Kelurahan (Pra Musrenbang) tahun 2021 untuk pembangunan tahun 2022.

“Pelaksanaan Pra Musrenbang di kelurahan Sukosari tahun ini tidak seperti biasanya. Karena masih dalam situasi Pandemi virus covid-19 jadi peserta hanya dibatasi 26 orang. Namun begitu sudah mewakili seluruh unsur masyarakat dan sudah menampung semua usulan dari masing-masing RT” kata Sekertaris kelurahan, Waidi, S,Sos

Dalam sambutan lurah Sukosari, Siti Isnani, S,Sos menyampaikan bahwa pelaksanaan Pra Musrenbang ini adalah persiapan Musrenbang kelurahan yang akan dilaksanakan tanggal 13 Januari 2021. Semua usulan dari masing-masing RT sudah di input di aplikasi untuk menentukan skala prioritas.

“Untuk usulan saluran air dari beberapa RT akan dibuat Zonasi atau kelompok agar berkesinambungan, jadi tidak dibangun sendiri-sendiri”, kata lurah

Dari rekap usulan yang masuk adalah sbb:

  • Saluran = 29 usulan
  • Pengaspalan = 10 usulan
  • Pavingisasi. = 4 usulan
  • RTM. = 26 usulan
  • Non Fisik. =110 usulan

Dalam acara ini hadir dari Bapeda kota Madiun, menyampaikan bahwa usulan akan di buat skala Prioritas, jadi usulan yang betul-betul urgent yang akan masuk 10 prioritas utama.

“Untuk Prioritas pembangunan di kota Madiun adalah :

1. Pemulihan Ekonomi Nasional,

2. Pembangunan Insfratruktur,

3. ketahanan Sosial.

Jadi diharap untuk skala prioritas di kelurahan menyesuaikan dengan skala prioritas pemerintah kota Madiun”, tambah beliau.

Sekertaris kelurahan, Waidi menambahkan bahwa tahun ini dana kelurahan sudah tidak ada, namun untuk pembuatan lapak UMKM di jln Sri Raharjo masih berkelanjutan.
Dan Usulan pembangunan yang masuk dalam skala prioritas bisa segera ditentukan untuk diajukan pada musrenbang tingkat kecamatan.

Patuhi protokol kesehatan dengan selalu mamakai masker, menjaga jarak aman dan rajin mencuci tangan dengan sabun (umi f-kimsukosari)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *